Search for:
  • Home/
  • Budaya/
  • Siswa SMA Inshafuddin Banda Aceh Raih Juara Harapan Satu Kegiatan Debat PAI
Siswa SMA Inshafuddin Banda Aceh Raih Juara Harapan Satu Kegiatan Debat PAI

Siswa SMA Inshafuddin Banda Aceh Raih Juara Harapan Satu Kegiatan Debat PAI

SINARPOS.COM

BANDA ACEH || Tim Debat Pendidikan Agama Islam (PAI) SMA Inshafuddin Banda Aceh berhasil memperoleh juara harapan satu pada kegiatan Debat PAI yang diselenggarakan oleh Kantor Kementerian Agama Kota Banda Aceh.

Perhelatan tahunan ini diikuti oleh 22 tim peserta dari siswa SMA dan SMK se-Kota Banda Aceh bertempat di Aula kantor Cabang Dinas Pendidikan Banda Aceh-Aceh Besar.

SMA Inshafuddin mengirimkan tiga orang orator debat PAI terbaiknya yaitu Dea Safira, Ulfa Masturina dan Farida Hanum Samosir. Ketiga nama tersebut merupakan hasil seleksi yang dilakukan oleh sekolah. Mereka dilatih oleh ustadz Nasrul Zahidy, Ustadzah Safinalia dan Arya Al-Farizi (Juara satu debat PAI tingkat Provinsi tahun 2019).

Kepala SMA Inshafuddin Banda Aceh, H. Saifullah menjelaskan bahwa siswa SMA Inshafuddin sangat berantusias dalam mengikuti segala even debat PAI terutama yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama Provinsi Aceh dan Kementerian Agama Kota Banda Aceh.

“Kami sebagai pimpinan sekolah sangat mendukung dan memberikan penghargaan dan apresiasi kepada siswa SMA Inshafuddin yang mengikuti semua kegiatan yang dapat menggali dan meningkatkan bakat serta potensi peserta didik,” katanya, Minggu (1/10/2023).

Pada kegiatan debat PAI tahun ini, SMA Inshafuddin mentargetkan dapat membawa piala bergilir Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Banda Aceh, akan tetapi tim debat PAI dari SMA Inshafuddin hanya mampu meraih peringkat ke 4.

“Walaupun hanya meraih peringkat ke 4 pada kegiatan Debat PAI tahun ini, kami merasa bangga dan penghargaan setinggi-tingginya kepada siswa kami dan guru pembimbing yang sudah berjuang dan berusaha dengan semangat tinggi untuk memperoleh prestasi,” kata Saifullah.

Sementara menurut Pendamping Peserta Debat PAI SMA Inshafuddin, Jufri Aswad, S. Ag, Tim Debat PAI SMA Inshafuddin pada babak penyisihan berhasil unggul setelah memperoleh nilai tertinggi dan berhak melaju kebabak semi final.

Pada babak semifinal, tim debat PAI SMA Inshafuddin memaparkan mosi kontra “Dewan Ini Setuju Praktek Dakwah Melalui Media Tiktok Sebagai Sarana Penyebaran Nilai-Nilai Moral dan Keislaman yang Efektif.”

“Alhamdulilah sejak dari babak penyisihan dan semifinal, anak-anak sudah tampil dengan baik dan penuh semangat.”katanya.

Ia menambahkan, mengingat kegiatan ini dilaksanakan setiap tahunnya maka kedepan sekolah akan terus berupaya untuk membina dan melatih kemampuan siswa dalam bidang debat PAI dan pengembangan PAI unggulan lainnya sehingga dapat meningkatkan prestasi siswa.

Pada kegiatan debat PAI memperebutkan piala Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Banda Aceh tahun ini yang menjadi juara satu SMA Negeri 2 Banda Aceh, Juara kedua diraih SMK Negeri 3 Banda Aceh, Juara Ketiga diraih SMA Negeri 3 Banda Aceh, dan juara keempat diraih SMA Inshafuddin Banda Aceh.

Kegiatan Debat PAI tersebut, Sabtu, 30 September 2023 secara resmi ditutup oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Banda Aceh, Abrar Zym, S.Ag, MH.


**Humas Prov.Aceh

(Yusriadi**)

Leave A Comment

All fields marked with an asterisk (*) are required