Diduga Akibat Korsleting Listrik, Kantor Polsek Medan Helvetia Dilalap Si Jago Merah
Sinarpos.com
Medan – Kantor Polsek Medan Helvetia di Jalan Matahari Raya, Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan, terbakar pada Minggu (9/3/2025) dini hari. Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 04.05 WIB ini, diduga disebabkan oleh korsleting listrik.

Kapolsek Medan Helvetia, Kompol Made Wira Suhendra, menjelaskan bahwa asap pertama kali terlihat dari bagian loteng gedung.
“Asap itu berasal dari loteng yang diperkirakan akibat arus pendek listrik. Namun, masih dalam penyelidikan. Kami telah melibatkan tim Inafis dan mengumpulkan keterangan dari saksi,” ujarnya.
Kebakaran diketahui saat sejumlah personel yang baru saja selesai melakukan patroli KRYD (Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan) bersiap untuk sahur.
Mereka melihat kepulan asap dari gedung intelkam dan provost, lalu segera melaporkan kejadian itu ke petugas pemadam kebakaran.
“Personel yang sedang melaksanakan sahur di halaman polsek melihat asap keluar dari ruangan intelkam dan provost. Gedung ini cukup panjang, dan yang terbakar adalah dua ruangan tersebut,” tambah Wira.
Sementara itu, Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan, menjelaskan kronologis kebakaran di Kantor Polsek Medan Helvetia, Jalan Matahari Raya, Kelurahan Helvetia Tengah, Kecamatan Medan Helvetia.
Dimana personel pengawas Polsek Medan Helvetia memberitahukan adanya asap menggumpal berasal dari ruangan intelkam dan ruangan provos.
“18 menit kemudian tepatnya Pukul 04.30 WIB, petugas petugas pemadam kebakaran datang dengan mengerahkan dua unit mobil pemadam untuk memadamkan kobaran api,” sebutnya.
Setelah dilakukan penyemprotan, Gidion menerangkan api dapat dipadamkan sekira Pukul 04.42 WIB.
Dalam musibah ini dipastikan tidak ada korban jiwa akibat peristiwa kebakaran tersebut.
“Untuk sumber api juga masih dilakukan penyelidikan, namun ada dugaan ‘si jago merah’ muncul dari arus pendek listrik dari ruangan intelkam. Ruangan provos ikut terbakar karena karena bersebelahan dengan ruangan intelkam,” pungkasnya
Meski mengalami kebakaran, kondisi Polsek Helvetia dinyatakan aman. Berkas-berkas penting dari ruangan yang terbakar berhasil diselamatkan, dan seluruh tahanan dalam keadaan selamat.
“Yang jelas, semuanya aman. Tidak ada korban, dan dokumen penting telah diamankan,” pungkas Wira.
(ard)
Eksplorasi konten lain dari SINARPOS.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.