Search for:
Kesbangpol Laksanakan Kegiatan Sosialisasi Kewaspadaan Daerah Jelang Pemilu 2024

Kesbangpol Laksanakan Kegiatan Sosialisasi Kewaspadaan Daerah Jelang Pemilu 2024

SINARPOS.COM

BANDUNG || Pemerintah Kabupaten Bandung melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) melaksanakan kegiatan sosialisasi kewaspadaan daerah menjelang pemilu serentak tahun 2024 mendatang.

Sosialisasi ini berkolaborasi dengan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Bandung dan dilaksanakan di Aula Gedung PGRI Kabupaten Bandung Jalan Raya Soreang-Katapang Kecamatan Katapang Kabupaten Bandung, Kamis (3/8/2023).

Narasumber pada kegiatan ini diantaranya adalah dari KPU Kab. Bandung, Bawaslu Kab. Bandung dan pihak lainnya.

Bupati Bandung Dr. HM. Dadang Supriatna melalui Kepala Badan Kesbangpol Bambang Sukmawijaya mengatakan bahwa pelaksanaan sosialisasi kewaspadaan daerah menjelang pemilu serentak tahun 2024 di Kabupaten Bandung ini, menjadi bukti komitmen bersama seluruh jajaran Pemkab Bandung dalam mendukung implementasi visi pemerintah daerah, yaitu terwujudnya masyarakat Kabupaten Bandung yang Bedas (bangkit, edukatif, dinamis agamis dan sejahtera).

“Yang dijabarkan melalui misi ke-3 yakni mengoptimalkan pembangunan daerah berbasis partisipasi masyarakat yang menjunjung tinggi kreatifitas dalam bingkai kearifan lokal dan berwawasan lingkungan,” ujar Bambang di hadapan para peserta sosialisasi.

Bambang mengatakan dalam rangka melaksanakan fungsi kewaspadaan daerah dalam hal kewaspadaan dini dan deteksi dini terhadap ancaman, gangguan dan hambatan untuk kondusifitas Kabupaten Bandung salah satunya dilakukan melalui
pembinaan kepada para stakeholder yang berusia relatif dewasa. “termasuk pula kepada generasi muda yang merupakan penerus dan penentu kehidupan bangsa ke depan,” katanya

Ia mengatakan,bahwasannya generasi muda juga merupakan golongan yang rentan terhadap berbagai macam pengaruh baik itu positif maupun negatif.
“Kualitas generasi muda sangat menentukan tingkat kemajuan sebuah bangsa, setiap orang perlu mendapatkan kesempatan yang seluas-luasnya untuk tumbuh dan berkembang secara optimal, baik fisik, mental maupun sosial. Para pemuda juga harus memperoleh perlindungan dan terpenuhinya hak-haknya,” katanya

Bambang mengungkapkan upaya membangun karakter generasi muda merupakan sebuah kewajiban berkelanjutan yang hasilnya akan terlibat dalam beberapa dekade mendatang.
“Pemenuhan atas hak-hak generasi muda di masa sekarang merupakan jaminan atas ketersediaan sumber daya manusia unggul Kabupaten Bandung dalam menuju Indonesia Emas,” katanya.

Era globalisasi saat ini, lanjut Bambang, menuntut semua pihak untuk cepat beradaptasi terhadap kemajuan teknologi dan komunikasi dengan segala informasi.
“Baik yang bersifat edukatif, hiburan dan yang lainnya,” katanya.

Ia mengungkapkan bahwa generasi muda saat ini adalah salah satu pengguna teknologi informasi terbanyak.
“Saya berharap melalui sosialisasi ini anak-anak sekalian bisa mendapatkan pemahaman dan pengetahuan yang penting mengenai bagaimana kontribusi mereka berdampak pada suksesnya penyelenggaraan pemilu dan pilkada serentak tahun 2024 mendatang,” katanya.

Untuk mendukung kondusifitas wilayah dalam penyelenggaran pemilu serentak tahun 2024, imbuh Bambang, pertama pemerintah bukanlah penyelenggara namun pemerintah bertangungjawab penuh terhadap agenda besar yang akan dihadapi kedepan.

“Pemerintah daerah akan memberikan dukungan untuk menjamin suksesnya lancarnya pelaksanaan tahapan pemilu dan pemilihan serentak tahun 2024,” katanya.

Kedua, kata Bambang, koordinasi dan sinergi yang intensif antara pemerintah, instansi vertikal di daerah guna kesamaan pemahaman dalam menghadapi potensi permasalahan.

Ketiga, katanya, menyiapkan langkah antisipasi dan cegah dini dalam hal adanya potensi gangguan dan hambatan serta tindak lanjut yang komprehensif dan tuntas.

Keempat, pelibatan semua unsur masyarakat, tokoh dan stakeholder pemerintahan dalam menjaga keamanan, ketertiban dan kelancaran pelaksanaan tahapan serta menciptakan kondusifitas sosial masyarakat.

“Sesuai arahan Bapak Bupati Bandung, saya mengajak kepada seluruh elemen terkait untuk dapat memberikan kontribusinya sesuai dengan potensi dan kewenangan masing-masing dengan optimal untuk menyukseskan pelaksanaan pemilu dan pilkada serentak di Kabupaten Bandung tahun 2024 berjalan aman, lancar dan Kondusif,” katanya.

Bambang berharap para pemuda yang menjadi peserta dalam sosialisasi itu dapat menjadi mitra pemerintah dalam hal temuan informasi yang dinilai dapat mengganggu stabilitas dan kondusifitas wilayah serta mengkampanyekan bahwasannya kondusifitas tidak hanya tanggung jawab aparatur pemerintah, TNI dan Polri.

“Tapi peran penting masyarakat, sebagai kunci terwujudnya kondusifitas dan pembangunan di daerah,” pungkasnya.


(DM**)

10 Comments

  1. What i do not realize is in fact how you’re now not actually a lot more neatly-liked than you might be now. You’re so intelligent. You recognize therefore significantly in terms of this subject, produced me in my view imagine it from so many numerous angles. Its like men and women are not involved until it¦s something to accomplish with Lady gaga! Your own stuffs excellent. At all times handle it up!

  2. I don’t even know how I ended up here, but I thought this post was good. I don’t know who you are but definitely you are going to a famous blogger if you aren’t already 😉 Cheers!

  3. I am now not positive where you’re getting your info, but good topic. I must spend some time learning much more or understanding more. Thanks for fantastic information I was on the lookout for this information for my mission.

  4. Thanks for sharing excellent informations. Your site is very cool. I’m impressed by the details that you’ve on this blog. It reveals how nicely you understand this subject. Bookmarked this website page, will come back for more articles. You, my pal, ROCK! I found just the information I already searched everywhere and just could not come across. What a perfect site.

  5. Have you ever thought about including a little bit more than just your articles? I mean, what you say is valuable and everything. Nevertheless think of if you added some great graphics or videos to give your posts more, “pop”! Your content is excellent but with pics and video clips, this website could certainly be one of the best in its field. Very good blog!

Bagaimana Tanggapan Anda Tentang Informasi Ini !!!