
Bandung — TP PKK Kabupaten Ciamis kembali menorehkan prestasi di tingkat Provinsi Jawa Barat. Melalui Pokja III, TP PKK Ciamis berhasil meraih Juara 1 pada ajang Lomba Kreasi Lahap Makanan yang digelar di Bandung, Sabtu (15/11/2025).
Kompetisi yang diselenggarakan oleh SUN dan Indofood Nutrition ini menjadi wadah bagi para kader PKK se-Jawa Barat untuk berkreasi menyusun menu hidangan yang tidak hanya menarik secara tampilan, tetapi juga memenuhi unsur gizi seimbang dan bermanfaat bagi keluarga.
Dalam lomba tersebut, tim TP PKK Ciamis tampil unggul berkat inovasi menu yang memanfaatkan bahan pangan lokal, penyajian kreatif, serta komposisi gizi yang dirancang sesuai kebutuhan masyarakat. Keunggulan inilah yang mengantarkan Ciamis menjadi juara pertama, mengungguli peserta dari berbagai daerah di Jawa Barat.
Ketua TP PKK Kabupaten Ciamis, Hj Kania Ernawati Herdiat menyampaikan rasa bangganya atas capaian tersebut.
Alhamdulillah, ini hasil kerja keras dan kekompakan seluruh kader. Prestasi ini menjadi kebanggaan bagi Ciamis serta motivasi bagi kami untuk terus menghadirkan menu sehat dan bergizi sebagai bagian dari upaya pencegahan stunting,” ungkapnya.
Ia juga menambahkan bahwa TP PKK Ciamis akan terus memperkuat program pangan keluarga berbasis bahan lokal dan meningkatkan kemampuan kader dalam mengolah makanan yang bernilai gizi tinggi.
Keberhasilan meraih Juara 1 ini sekaligus menempatkan TP PKK Ciamis sebagai salah satu contoh pelaksana program pangan kreatif yang sehat, terjangkau, dan bermanfaat bagi masyarakat Jawa Barat, Redaksi .






