
Sinarpos.com – Karawang. Gelaran akbar Kontes Seni Ketangkasan Domba Garut Tingkat Provinsi Jawa Barat sukses digelar di Lapangan Perum SR, Desa Sukasari, Kecamatan Purwasari, Kabupaten Karawang, pada Minggu (9/11/2025). Acara yang berlangsung dari pukul 09.00 hingga 16.00 WIB ini diikuti oleh 213 peserta dari berbagai daerah, seperti Bogor, Subang, Purwakarta, dan Bandung, serta disambut antusias oleh masyarakat setempat.

Suasana kontes berlangsung meriah dengan iringan hiburan musik khas Sunda, yaitu jaipongan, yang semakin menambah semarak acara. Tidak hanya pecinta domba Garut, masyarakat umum, tokoh masyarakat, hingga aparat kepolisian turut hadir menyaksikan kemeriahan kontes yang menjadi kebanggaan Jawa Barat ini.
Kapolsek Purwasari, Ipda Hera, beserta jajaran hadir langsung untuk memastikan jalannya acara tetap aman dan kondusif. Kehadiran aparat kepolisian, termasuk Kanit Intel, menunjukkan komitmen Polri dalam mendukung pelestarian seni budaya lokal sekaligus menjaga keamanan masyarakat.

“Kami hadir untuk memberikan dukungan dan support kepada HPDKI (Himpunan Peternak Domba dan Kambing Indonesia) agar seni ketangkasan ini terus dipertahankan kelestariannya,” ujar Kapolsek Purwasari, Ipda Hera.
Kapolsek menambahkan bahwa kontes ini bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga wadah silaturahmi akbar bagi para peternak se-Jawa Barat. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan terjalin kebersamaan dan semangat untuk terus melestarikan budaya ketangkasan domba Garut yang memiliki nilai ekonomi sekaligus nilai tradisi.
Agus Raden, salah satu panitia penyelenggara, menyampaikan rasa syukur atas suksesnya acara ini.
“Alhamdulillah acara ini dapat terselenggara berkat dukungan dari berbagai tokoh masyarakat, aparat setempat, seluruh komunitas pecinta domba Garut, serta para padepokan dari segala penjuru. Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat dan peserta yang hadir,” ungkap Agus Raden.
Acara juga dihadiri oleh perwakilan Dinas Pertanian, Drs. Rohman, perwakilan Ketahanan Pangan, serta Himpunan Alumni IPB, H. Ipan Kuntara. Kehadiran berbagai pihak ini menegaskan adanya kolaborasi elegan antara masyarakat, pemerintah daerah, akademisi, dan kepolisian dalam memajukan aset budaya yang menjadi kebanggaan Jawa Barat.
Kontes Seni Ketangkasan Domba Garut di Purwasari menjadi bukti nyata bahwa pelestarian budaya lokal dapat berjalan beriringan dengan penguatan keamanan dan dukungan pemerintah. Selain sebagai hiburan rakyat, kegiatan ini juga memperkuat identitas budaya sekaligus membuka peluang ekonomi bagi masyarakat, menjadikan Karawang sebagai salah satu pusat pelestarian seni ketangkasan domba Garut di Jawa Barat






