Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar Pimpin Paripurna DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar Di Gedung Natar Kaumpu Olilit Barat
Sinarpos.com – Saumlaki,Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Bapak Richie Laurens Anggito., pimpin rapat paripurna DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar dalam rangka penyampaian pidato perdana Bupati Kepulauan Tanimbar Periode 2025 – 2030, bertempat di Gedung Natar Kaumpu Olilit Barat Kecamatan Tanimbar Selatan Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku. Kamis 07/02/2025
Bupati Kepulauan Tanimbar, Bapak Ricky Jauwerisa., hadir dalam paripurna DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar didampingi Wakil Bupati Kepulauan Tanimbar, Ibu
dr. Juliana Chatarina Ratuanak menyampaikan pidato perdana Bupati Kepulauan Tanimbar dan dihadiri oleh Ketua DPRD, Wakil Ketua DPRD, Ketua – Ketua Komisi dan jajarang anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar.
Mantan Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar, Dr. Alwiyah Fadlun Alaydrus, SH, MH., turut hadir dalam acara serah terima jabatan Pejabat Bupati Kepulauan Tanimbar kepada Bupati Kepulauan Tanimbar Periode 2025 – 2030.
Mewakili Gubernur Maluku, Plt. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Provinsi Maluku, Bapak Kasrul Selang, S.T., M.T., turut hadir memberikan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Tanimbar Periode2025 – 2030 dalam sambutannya.
Acara ini dihadiri oleh Pj. Sekda Kabupaten Kepulauan Tanimbar, seluruh Pimpinan Forkopimda Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Pimpinan OPD beserta jajarannya, Staf Ahli Bupati dan Asisten, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat, tokoh pemuda, Ketua Organisasi Perempuan di Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Pimpinan BUMN/BUMD, Para Camat dan Kades se-Kabupaten Kepulauan Tanimbar dan para tamu undangan lainnya.
Acara jabatan tangan dari para tamu undangan kepada Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Tanimbar sekaligus sesi foto menutup seluruh rangkaian kegiatan dimaksud. (Tim/Grati/pasuruan)
Eksplorasi konten lain dari SINARPOS.com
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.