Search for:
  • Home/
  • HUKUM/
  • Polres Pesisir Barat Laksanakan Apel Pengamanan Takbir Keliling di Wilkum Pesisir Barat
Polres Pesisir Barat Laksanakan Apel Pengamanan Takbir Keliling di Wilkum Pesisir Barat

Polres Pesisir Barat Laksanakan Apel Pengamanan Takbir Keliling di Wilkum Pesisir Barat

SINARPOS.COM

Pesisir Barat – Kepolisian Resor (Polres) Pesisir Barat melaksanakan apel pengamanan takbir keliling dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H. Apel ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personel dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan malam takbiran di wilayah hukum (Wilkum) Pesisir Barat, Minggu (30/03/2025).

Kapolres Pesisir Barat AKBP Alsyahendra, S.I.K., M.H., melalui Wakapolres Pesisir Barat selaku pemimpin apel menyampaikan beberapa arahan penting kepada personel yang bertugas.

Dalam arahannya, Wakapolres memberikan apresiasi atas kesiapsiagaan seluruh personel dan meminta Provos untuk mengecek kehadiran anggota guna memastikan kekuatan penuh dalam pengamanan. Selain itu, dilakukan pembagian plot pengamanan di titik-titik strategis, terutama di perempatan dan lokasi rawan kepadatan guna memastikan kelancaran arus lalu lintas dan keamanan masyarakat.

Wakapolres juga menyampaikan bahwa malam ini akan dilaksanakan kegiatan zoom bersama Kapolri di Pos PAM Krui, yang wajib dihadiri oleh para Pejabat Utama (PJU) Polres Pesisir Barat.

Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya pelaksanaan pengamanan takbir keliling dengan baik dan profesional untuk mencegah potensi gangguan keamanan. Diharapkan seluruh personel melaksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan penuh semangat agar kegiatan malam takbiran berlangsung aman, tertib, dan lancar hingga selesai.

Dengan kesiapan dan kerja sama seluruh personel, diharapkan perayaan malam takbiran di Pesisir Barat dapat berjalan dengan sukses tanpa kendala yang berarti.

(HUMAS POLRES PESISIR BARAT)


Eksplorasi konten lain dari SINARPOS.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.