Wali Kota Lubuk Linggau Hadiri Upacara HUT Bhayangkara ke-79

Sinarpos.com-LUBUK LINGGAU-Wali Kota Lubuk Linggau, H Rachmat Hidayat menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79 yang digelar di Halaman Kantor Dinas Kominfo (Eks Kantor Pemkab Musi Rawas), Kecamatan Lubuk Linggau Timur I, Selasa (1/7/2025).

Upacara berlangsung khidmat yang dihadiri oleh jajaran Forkopimda, TNI-Polri, pejabat pemerintah daerah, serta berbagai elemen masyarakat. 

Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Kapolres Lubuk Linggau, AKBP Adhitia Bagus Arjunadi, yang mewakili Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol Andi Rian Ryacudu Djajadi, S.I.K., M.H., menyampaikan amanat dari Kapolda Sumsel.

Dalam amanatnya, Kapolda menyampaikan rasa syukur atas nikmat kesehatan dan kekuatan sehingga peringatan HUT Bhayangkara ke-79 dapat terlaksana dengan baik. 

Peringatan tahun ini mengusung tema “Polri untuk Masyarakat”, yang menegaskan bahwa Polri tidak hanya hadir secara struktural, tetapi juga harus mengakar secara emosional dan fungsional di tengah masyarakat.

“Rasa aman adalah kebutuhan dasar setiap manusia, dan disitulah peran Polri menjadi sangat vital dan tak tergantikan. Hari Bhayangkara ini menjadi momentum penting untuk merefleksikan nilai-nilai luhur Tribrata yang menjadi dasar moral dan etika Polri,” ujar AKBP Adhitia membacakan amanat Kapolda.

Kapolda juga menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh jajaran Polda Sumsel atas dedikasi dan kinerja mereka, serta menyampaikan terima kasih kepada seluruh elemen pemerintahan dan masyarakat Sumatera Selatan yang selama ini telah bersinergi dengan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.

“Tantangan ke depan semakin kompleks dan dinamis. Oleh karena itu, sinergitas lintas sektor sangat dibutuhkan agar kita bisa menjaga stabilitas dan kondusivitas wilayah Provinsi Sumsel,” lanjutnya.

Usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah dan berbagai pertunjukan yang menggambarkan semangat kebersamaan antara Polri dan masyarakat.pungkas nya (Asep)

  • BERITA TERKAIT

    Tulis Komentar Anda Tentang Informasi ini

    BERITA KHUSUS (VIDEO STREAMING)

    Keluarga Korban Pembunuhan Imam Komaini Sidik Desak Pengungkapan Komplotan Pelaku: “Kami Percaya Ini Bukan Ulah Satu Orang”

    Keluarga Korban Pembunuhan Imam Komaini Sidik Desak Pengungkapan Komplotan Pelaku: “Kami Percaya Ini Bukan Ulah Satu Orang”

    Kantor Penasehat Hukum Hendri C Saragi, SH Desak Otopsi Jenazah Imam Komaini Sidik Oleh Tim Medis TNI: Mengungkap Tabir Kematian yang Penuh Tanda Tanya

    Kantor Penasehat Hukum Hendri C Saragi, SH Desak Otopsi Jenazah Imam Komaini Sidik Oleh Tim Medis TNI: Mengungkap Tabir Kematian yang Penuh Tanda Tanya

    Tragedi Pembunuhan Menyimpan Tanda Tanya, Ada Apa di Balik Peritiwa ini ?

    Tragedi Pembunuhan Menyimpan Tanda Tanya, Ada Apa di Balik Peritiwa ini ?

    Jalan Rusak di Daerah Pesantren Kelapa Sawit: Suara Warga yang Tak Kunjung Didengar

    Jalan Rusak di Daerah Pesantren Kelapa Sawit: Suara Warga yang Tak Kunjung Didengar

    Diduga Bertindak Sepihak, Bank Mandiri Lelang Rumah Warga Balangan Tanpa Peringatan Resmi

    Diduga Bertindak Sepihak, Bank Mandiri Lelang Rumah Warga Balangan Tanpa Peringatan Resmi

    Pemagaran Sepihak Tanah Fasum Warga Sampali, Diduga Ilegal, Warga Tuntut Pengusutan Tuntas Dugaan Mafia Tanah

    Pemagaran Sepihak Tanah Fasum Warga Sampali, Diduga Ilegal, Warga Tuntut Pengusutan Tuntas Dugaan Mafia Tanah